Coldplay - Arabesque | Makna Terjemahan Arti Lirik Lagu
Arabesque adalah lagu yang ditulis oleh Coldplay untuk album studio mereka yang berjudul Everyday Life (2019). Ditulis sebagai sebuah lagu perdamaian di tanah arab, lagu ini banyak mendapatkan kecaman dari dunia barat, karena Coldplay dianggab terlalu membela tanah arab.
Makna Lirik
Makna lagu Arabesque menceritakan tentang harapan baik Coldplay, melihat bangsa eropa, bangsa arab islam, dan Israel berdamai. Seperti yang kita ketahui, bangsa-bangsa tersebut memang kerap sekali berurusan dengan konflik, dari dahulu kala sampai sekarang ini. Mirisnya, konflik tersebut telah merenggut jutaan nyawa, dari orang-orang yang tak bersalah.
Lewat lagu ini, Coldplay seolah ingin mengkritisi bahwa perang sebenarnya adalah perilaku biadab yang seharusnya tak pernah dilakukan oleh umat manusia. Lewat liriknya, Coldplay juga berusaha menyuarakan bahwa semua manusia yang ada didunia ini adalah sama dan tiada bedanya. Asalkan mereka punya kebaikan dalam hati, asalkan mereka punya cinta, asalkan mereka punya empati, semua manusia sebenarnya sama, dan mereka bisa untuk berdamai.
Pemikiran diatas, tertuang dalam lirik pembuka lagu (I could be you, you could be me / Aku bisa jadi dirimu, kau bisa jadi diriku). Lewat kata ini, Coldplay seolah ingin menerangkan bahwa kita bisa jadi mereka dan mereka bisa jadi kita dan tiada bedanya asalkan kita punya kebaikan, cinta dan empati.
Lagu Arabesque didasarkan tentang ketakutan dunia barat (khususnya eropa dan israel) terhadap teroris yang selama ini selalu dituduhkan pada orang-orang arab dan islam. Lagu ini ingin mengatakan bahwa semua tuduhan itu sebenarnya tak benar. Karena yang namanya orang jahat ya orang jahat. Tak perlu dihubung-hubungkan dengan agama, ras atau suku.
Dengan dirilisnya lagu ini, Coldplay kemudian mendapat tekanan dari orang-orang yang tak menyukai mereka. Namun Chris Martin (Vokalis Coldplay) mengaku bahwa ia tak pernah gentar dengan tanggapan negatif tersebut.
Karena selama ini, sebagai seorang musisi ia bahkan selalu menyuarakan tentang kebenaran, kebebasan ber-ekspresi atau pun cinta dan tak terlalu memikirkan tentang karier. Saat diwawancarai oleh majalah NME Music, Chris kemudian mengatakan;
"I not minding if people disagree. This has been the first time we’ve felt like We’ve got to this place as a band so there’s really nothing to think about career-wise.’ You can just speak completely freely and let all the colours of life come through / Saya tidak keberatan jika orang tidak setuju (dengan lagu Arabesque). Ini adalah pertama kalinya kami merasa seperti kami berada di tempat ini sebagai sebuah band, jadi tidak ada yang perlu dipikirkan mengenai karier. Anda cukup berbicara dengan bebas dan membiarkan semua warna kehidupan muncul"
Arti Lirik Arabesque
Arti kata arabesque adalah berdansa. Lewat kata ini Coldplay mengharapkan perdamaian yang indah di tanah arab, sehingga tiap orang bisa berdansa dengan riang gembira. Kata arabesque sendiri, diambil dari bahasa arab, yang jika dimaknai kedalam bahasa inggris artinya adalah dance atau dansa.
Verse 1:
I could be you, you could be me
Aku bisa jadi dirimu, kau bisa jadi diriku
Two raindrops in the same sea
Dua tetes hujan di laut yang sama
You could be me, I could be you
Kau bisa jadi diriku, Aku bisa jadi dirimu
Two angles of the same view
Dua sudut pandang yang sama
And we share the same blood
Dan kita berbagi darah yang sama
Verse 2:
Comme deux gouttes d’eau
Seperti dua tetes air
On se ressemble
Kita mirip satu sama lain
Comme provenant de la même mère
Seperti dari orangtua yang sama
Comme deux ruisseaux (You could be me)
Seperti dua aliran (kau bisa jadi diriku)
Qui se rassemblent (I could be you)
Yang saling menyatu (Aku bisa jadi dirimu)
Pour faire les grandes rivières
Untuk sebuah sungai yang besar
And we share the same blood
Dan kita berbagi darah yang sama
Yeah, we share the same blood
Ya, Dan kita berbagi darah yang sama
Verse 3:
And we share the same blood
Dan kita berbagi darah yang sama
Yeah, we share the same blood
Ya, Dan kita berbagi darah yang sama
Sample:
Music is the weapon, music is the weapon of the future
Musik adalah senjata, musik adalah senjata masa depan
Music is the weapon, music is the weapon of the future
Musik adalah senjata, musik adalah senjata masa depan
Music is the weapon, music is the weapon of the future
Musik adalah senjata, musik adalah senjata masa depan
Outro:
Same fucking blood
Darah yang sama
Same fucking blood
Darah yang sama
Informasi Lirik
*Penulis lirik lagu Arabesque adalah Will Champion, Stromae, Jonny Buckland, Guy Berryman, Femi Kuti, Drew Goddard, Chris Martin. Lagu Arabesque rilis pada tanggal 25 Oktober, 2019. Lagu Arabesque masuk ke dalam albumEveryday Life (2019). Sedangkan interpretasi terjemahan arti pada lirik lagu Arabesque berasal dari pendapat pribadi penulis blog.
Penutup
Kebanyakan dari kita selalu percaya bahwa setiap artis /penyanyi /penulis lagu yang baik, dapat secara efektif menyampaikan banyak makna disetiap lagunya. Sehingga walaupun hanya satu lagu, setiap orang/setiap pendengar dapat meng-interpretasi banyak makna disetiap liriknya. interpetasi arti dan terjemahan di lirik lagu Arabesque milik Coldplay ini berdasarkan asumsi penulis blog semata. Jadi, pada lagu Arabesque milik Coldplay ini, terserah kalian ingin memaknainya seperti apa ya. Interpretasi terjemahan dan arti di lirik lagu Arabesque milik Coldplay ini jauh dari kata sempurna mengingat lagunya yang multitafsir, jadi jika ada pemikiran lain dari lagu ini tulis komentar dibawah.
Gabung dalam percakapan